Motor Kamu Boros? Cobalah Cara Ini Agar Bensin Motor Mu Menjadi Irit

Harga minyak dunia yang naik turun akan mempengaruhi harga bensin di seluruh negara, dan Indonsesia pun salah satunya, terlebih jika keadaan naik maka tentu saja akan mempengaruhi serta menguras uang bulanan saku anda. Dengan keadaan seperti ini anda dituntut untuk pintar-pintar berhemat dalam memanage uang uang, karena biasanya harga bbm yang naik sellau diiringi dengan harga sembako yang naik pula. Wah tentu saja anda harus memaksimalkan keadaan ini sebaiknya agar semuanya tetap berjalan seperti biasanya.
Nah dalam kesempatan kali ini akan saya berikan untuk anda tips dalam mengatasi kondisi seperti ini, dimana harga bensin yang naik dan anda harus tetap berada didalam kondisi ini, tanpa mengeluhkannya. Dan solusinya tentu saja anda harus lebih irit?? Mungkin iya irit itu susah. Namun jika anda mengikuti tips dan cara di bawah ini, jangan pernah katakan susah untuk mengirit bahan bakar motor kesayanganmu. Tentunya dengan anda lebih mengirit konsumsi bbm untuk sang motor maka anda dapat memanege uang kembali tanpa harus menghambatnya. Oh iya kawan jika motor kamu memang sudah terbukti borosnya maka yups langsung aja disimak kelanjutan yang akan saya jelaskan mengenai tips dan cara dalam mengatasi agar bensin motor kamu menjadi lebih irit, ingat ya jangan pernah kamu menyalahkan merk dari motor mu, siapa tahu itu hanya kamu saja yang belum mengetahui cara dalam mengtasi kesulitan motor borosmu.  Dan inilah kiat-kiat dalam menjaga motor agar hemat bahan bakar bensin yang harus kamu coba.

1. Slow lah dalam berkendara motor, ugal-ugalan akan memicu bahan bakar bensin akan cepat habis

cara agar bensin motor irit
sumber gambar : aripitstop.com
Tetap kalem dan slow merupakan salah satu cara kamu dalam menghemat bahan bakar motor mu. Dengan sering memutar gas secara mendadak saat berhenti ataupun menarik rem mendadak saat kecepatan laju masih cukup kencang dan kebut-kebutan, itu semua merupakan salah satu cara berkendara yang harus kamu hindari, disamping memperboros bensin juga sangat mengancam nyawa mu pada saat berkendara. Dan ingat pula jangan pernah kamu posisikan gigi pada  kecepatan yang pas. Dengan berugal ugalan di jalan bukanlah hal yang keren yang akan orang lihat terhadap kamu dan motor mu.

2. Pastikan filter udara motor kamu selalu dalam keadaan bersih dari berbagai kotoran

filter udara motor
sumber gambar : motorbaru.com
Jika kamu menyayangi seseorang tentu kamu harus pintar-pintar dalam menjaganya agar ia selalu bersama mu, dan sama hal nya juga dengan motor mu, dimana jika kamu menginginkan motor mu tetap dalam keadaan yang sehat maka pintar-pintarlah dalam menjaganya. Ingat ya jika kamu menginginkan keadaan dimana bensin kamu selalu irit maka kamu harus siaga dalam menjaga filter udara pada sepeda motor mu itu, jangan pernah meremehkan hal yang satu ini, karena jika kamu lalai dalam memeliharanya maka tentu saja dapat mengganggu performa dari motor mu itu. Pastikan selalu membersihaknnya agar tarikan gas lebih enteng dan secara tidak langsung kamupun akan lebih irit dalam menggunakan bahan bakar bensin.

3. Akesesoris yang berlebihan sangat memicu memboroskan bakar bensin motor mu

Aksesoris motor yang berlebihan
sumber gambar : kemanaajaboleeh.com
Jika kamu termasuk orang yang ramai dengan menyukai berbagai bentuk aksesoris untuk motormu memang hal ini wajar-wajar saja, hanya lebih baik saya sarankan janganlah berlebihan karena motor dengan bobot yang berat akan membuat laju motor anda lebih pelan karena titik beban pada motor tersebut terlalu banyak akibatnya untuk melaju lebih cepatpun akan membutuhkan bahan bakar bensin lebih banyak pula. Maka secara tidak langsung akan sangat menguras sekali persediaan bensin motormu. Jika kamu memaksa bisa kamu gunakan aksesoris motor yang ringan, guna tetap memeprcantik motor namun bensin juga tetap irit.

4. Busi motor yang sudah terlalu lama dapat segera kamu ganti dengan performa yang lebih baik dan bagus

Busi motor yang sudah terlalu lama
sumber gambar : www.youtube.com
Busi yang sudah berkerak merupakan ciri dari busi yang sudah lama tidak diganti, untuk menghindarinya kamu bisa melakukan servis rutin di bengkel kepercayaanmu. Ingat ya busi itu merupakan salah satu komponen yang terpenting dalam memperhemat bahan bakar bensin, busi sangat berperan dalam mempertanggung jawabkan keadaan pembakaran bensin di dalam mesin. Usia bensin yang sudah lama atau tidak terawat maka akan mempengaruhi performa dari motor yang anda miliki, seperti gagal dalam mengkonversibensin yang ada dengan maksimal, dan pembakarannya pun tidak akan sempurna sehingga akan menuntut motor kamu untuk menghasilkan energi yang lebih besar dengan memerlukan banyak bensin untuk melawannya.

5. Pastikanlah angin dalam ban motor mu terisi dengan sempurna

angin dalam ban motor
sumber gambar : www.oprekmotore.com
Jangan pernah anggap remeh bahwa kurangnya angin dalam ban motor dapat memicu mempercepat bakar bensin anda cepat habis, keadaan ini secara otomatis dapat menampung keadaan bawah bannya lebih lebar sehingga akan mengakibatkan gaya gesek antara ban dengan aspal jalan akan lebih besar pula. Dari hal ini tentu kamu dapat menyimpulkannya bukan?,  jika keadaan ini berlangsung maka motor mu harus mengeluarkan tenaga lebih besar agar tetap bisa melaju dalam kecepatan normal,  keadaan seperti ini dapat memicu lebih banyak bahan bakar bensin yang diperlukan.

6. Knalpot yang menurut kamu gaul ini dapat membuat motormu lebih boros

Knalpot yang menurut kamu gaul
sumber gambar : www.mesinbalap.com
Setiap motor telah didesain sempurna oleh pabrik asalnya, termasuk pula pada komponen knalpot dari masing-masing jenis motor telah mereka pasangkan dengan mesin-mesin penyusunnya yang lain, jadi tidak perlu anda repot-repot dalam mengagntinya. Namun tetap saja masih banyak knalopt-knalpot yang mereka ganti guna tariakan suaranya yang mereka kira lebih keren dan gagah. Hal itu salah besar, selain dapat memicu kebisingan juga sangat mempenagruhi persediaan bensin dalam motor, tarikan yang lebih kencang dan suara yang lebih menggelager sangat membutuhkan daya bahan bakar bensin yang lebih besar.

7. Salah satu alternatif paling mujarab untuk memperhemat bakar bensin adalah dengan cara mencari tebengan

boncengan di motor
sumber gambar : ridertua.com
Menebeng adalah salah satu cara terampuh yang dapat kamu lakukan untuk memperhemat keadaan bensin motor kamu, hanya bermodalkan duduk di belakang, sms atau telpon sebelumnya  kamu sudah dapat sampai pada tujuan yang kamu inginkan. Mempunyai teman atau patner seperti ini akan sangat menguntungkan. Namun ya tetap saja kamu harus mempunyai rasa kasihan untuk membayar atau sekedar patungan agar lebih meringankan keduanya. Sehingga tidak ada salah satu yang di rugikan. Benar kan??
Kesimpualnnya jika kamu menginginkan motor yang lebih hemat akan bahan bakar bensin maka gunakanlah motor sebagaimana wajarnya dalam berkendara, dan ingat juga jangan pernah kamu berburuk sangka pada motor mu itu, bisa jadi kamu belum melakukan tips dan cara di atas. Setelah mengetahuinya yakin nih gak mau coba??